Ao Dai Festival 2020 Usung Thema "I love Vietnamese Ao Dai"

Vietnam - Ao Dai Festival 2020 yang digelar mulai tanggal 29-30 Desember adalah: Salah satu ajang kebudayaan dan kepariwisataan yang digelar setiap tahun untuk menarik minat wisatawan domestik dan asing.
Dengan Festival ini, diharapkan akan mampu memberi nilai-nilai kemanusiaan dan kecintaan terhadap Ao Dai — warisan budaya berupa benda, pakaian unik yang sangat melekat dalam keseharian warga Vietnam.
Baca Juga : Jelang Natal, Granat Ancam Warga Afrika Tengah
Ajang "7th Ho Chi Minh City Ao Dai Festival - 2020" menjadi bagian dari upaya industri pariwisata untuk merevitalisasi industri, dan secara efektif berkontribusi terhadap pembangunan sosio-ekonomi di seluruh wilayah Vietnam.
Setelah enam kali diadakan dengan cakupan yang bertambah luas dan konten yang semakin beraneka ragam, ajang "7th Ho Chi Minh City Ao Dai Festival" kini mengangkat tema "I love Vietnamese ao dai".
Kampanye ini ingin mempromosikan kembali kegiatan kepariwisataan dan kebudayaan tahunan yang terbesar di Ho Chi Minh City, serta memperkenalkan kota turis yang dinamis ini kepada para wisatawan di setiap sudut jalan.
Selain itu, lewat kampanye ini, para pengunjung dapat menikmati keindahan budaya, sejarah, gaya hidup, dan masyarakat di Vietnam bagian Selatan.
Dengan format yang sepenuhnya baru: ajang daring digabungkan dengan ajang langsung (live event), poin paling menarik yang membedakan dan mempengaruhi Festival tahun ini adalah Kampanye/Kontes "I love Vietnamese ao dai".
Kampanye/Kontes "I love Vietnamese ao dai" ini menjadi versi terbaru yang berlangsung dalam format partisipasi lewat internet pada platform situs web Ao Dai Festival 2020 (www.lehoiaodaitphcm.com.vn) dan Facebook (www.facebook.com/lehoiaodai).
Berkat teknologi mutakhir, operasional yang ringkas dan mudah digunakan, setelah memuat foto-fotonya sendiri saat mengenakan Ao dai di objek wisata mana pun, para pengunjung secara otomatis dapat mengekspor video yang mengusung citra mereka sendiri lewat sistem tersebut. Di saat bersamaan, aktivitas berbagi video pada jaringan media sosial turut menyebarluaskan kampanye ini.
Untuk mendorong partisipasi komunitas, 18 video terbaik yang meraih dukungan suara terbanyak pada situs web resmi "Ho Chi Minh City Ao Dai Festival" kelak terpilih untuk memenangi hadiah istimewa dalam kampanye ini.**
Komentar Via Facebook :