Jenderal Listyo Sigit Bertandang Ke Mabes TNI

Jenderal Listyo Sigit Bertandang Ke Mabes TNI

Jakarta - untuk membangun sinergitas TNI-Polri, Kapolri Jenderal Listyo Sigit terus melakukan silaturahmi ke berbagai instansi. Usai berkunjung ke kantor NU pusat pekan lalu, Minggu (31/1) giliran Mabes TNI Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, yang dikunjungi Kapolri baru ini. 

Usai dilantik Presiden Jokowi pada pekan lalu, Jenderal Sigit tampaknya berupaya melakukan langkah-langkah strategis untuk memperkuat lembaga kepolisian. 

Saat bersilaturahmi, Kapolri didampingi perwira tinggi kepolisian, antara lain, Irwasum, Kabaharkam, Asops, Kadiv Propam dan Kadiv Humas Polri. Sementara Panglima TNI di dampingi oleh Aster Panglima, Asops Panglima, Kapuspen TNI dan Kapuskes TNI.

Sesaat setelah pertemuan, Panglima TNI menjelaskan beberapa agenda yang dibahas, salah satunya terkait rencana Rapat Pimpinan TNI-Polri yang akan digelar pada Februari 2021. "Dalam konteks tugas, TNI siap mendukung setiap langkah penegakan hukum yang dilakukan Polri demi terciptanya Kamtibmas," ujarnya.

Untuk mendukung program pemerintah, kata Panglima, TNI dan Polri terus melakukan penegakan protokol kesehatan di seluruh Indonesia, baik dalam bentuk edukasi dan sosialisasi agar masyarakat tetap patuh menggunakan masker. "Sinergi TNI-Polri yang didukung komponen masyarakat lainnya adalah modal dasar menjaga NKRI," ungkapnya.

Sementara itu,  Kapolri menyebut bahwa kunjungan ini dalam rangka silaturahmi. "Kami diterima langsung oleh Panglima TNI yang didampingi pejabat teras Mabes TNI," sebutnya.

Kapolri berharap sinergitas dan soliditas antara TNI-Polri akan terus meningkat. Sebagaimana telah dilakukan sejak beberapa Kapolri sebelumnya. "Kewajiban saya selaku Kapolri baru menjaga dan bahkan meningkatkan sinergitas dan soliditas yang telah ada sebelumnya," ucapnya. 
 
Beberapa contoh, kata Kapolri, penegakan protokol kesehatan, operasi di Poso dan Papua serta penanganan bencana alam. "Kami terus berkomitmen agar soliditas dan sinergitas TNI-Polri akan menjadi lebih baik sehingga masyarakat merasakan TNI-Polri di lapangan memberikan rasa aman," ungkapnya. 

Dalam kesempatan ini keduanya juga saling bertukar cinderamata. Usai pertemuan, Panglima TNI dan Kapolri beserta rombongan melakukan peninjauan penerapan protokol kesehatan di Blok A Pasar Tanah Abang dan Pasar Balimester Jatinegara Jakarta serta membagikan masker kepada para pedagang dan pengunjung di kedua pasar tersebut.**


Batara Harahap

Komentar Via Facebook :