Panik Lihat Polisi, Ibu Beranak Empat Ini Buang Sabu

Panik Lihat Polisi, Ibu Beranak Empat Ini Buang Sabu

Line Pekanbaru - F (31) kaget melihat puluhan polisi memasuki lingkungan tempat tinggalnya di Kampung Dalam, Kecamatan Senapelan, Pekanbaru, Sabtu (29/4) siang. Ibu empat anak ini panik dan langsung membuang sebuah bungkusan.

Rupanya F terlihat polisi. Bungkusan yang dibuangnya itu diambil kembali oleh polisi. "Ternyata bungkusan kertas bertuliskan Iqra di dalamnya berisi 3 paket kecil sabu siap edar," kata Kasat Resnarkoba Polresta Pekanbaru, Kompol Deddy Herman, yang memimpin patroli saat itu.

Tak hanya mengamankan F, polisi juga mengamankan ratusan plastik bening berbagai ukuran yang diduga pembungkus sabu, ratusan pipet serta kamera CCTV di sebuah rumah kosong di kampung yang berjuluk Kampung Narkoba itu.

Menurut Deddy, kehadiran puluhan polisi di kampung itu untuk patroli dialogis. Patroli itu sebagai upaya preventif sekaligus mengimbau warga untuk tidak lagi berbisnis narkoba.

Deddy meminta warga kampung itu tidak takut melawan pengedar narkoba. "Kalau mengetahui ada peredaran narkoba silahkan lapor polisi," katanya. **


Komentar Via Facebook :