Keluarga Besar PN Rohil Gelar Vaksinasi Covid-19

Keluarga Besar PN Rohil Gelar  Vaksinasi  Covid-19

Warga PN Rohil saat cek suhu dan kesehatan sebelum di Suntik vaksin Covid -19

Ujung Tanjung  - Sehubungan dengan belum berakhirnya wabah Covid 19, sebanyak 50 orang warga Peradilan di Pengadilan Negeri Rokan Hilir (PN Rohil) melaksanakan Vaksinasi
Covid -  19 terhadap seluruh Pegawai  dan hakim serta  keluarganya .

Kegiatan Vaksinasi Covid -19 kepada seluruh pegawai dan Hakim Pengadilan Negeri Rohil dipimpin langsung oleh ketua PN Rohil Andry Simbolon SH MH .

Proses penyuntikan Vaksinasi 
Covid -19 di lakukan oleh petugas Kesehatan dari Puskesmas Sedinginan pada hari Jumat , 5 Maret 2021 sekira pukul 9.00 Wib.

Dalam kesempatan itu,  Ketua
PN Rohil Andry Simbolon SH MH melalui Juru bicara Erif Erlambang SH menyampaikan bahwa PN Rohil mendukung penuh Program Nasional yakni melakukan Vaksinasi ke semua
kalangan dengan harapan
wabah covid -19 segera berakhir." Ujarnya .

Kegiatan tersebut diikuti oleh 
Ketua PN Rohil Andry Simbolon wakil Ketua Bayu Soho Rahardjo SH MH , Para Hakim, Panitera, Sekretaris, Pegawai dan Para Honorer yang dilaksanakan dengan tetap mentaati aturan protokol kesehatan.

Harapan Ketua PN Rohil bahwa suntikan vaksinasi ini dapat menekan angka penyebaran virus covid diwilayah Kabupaten Rohil . 

 " Ketua Andry Simbolon SH MH melalui Juru bicara PN Rohil Arif Herlambang SH menghimbau agar masyarakat sebagai pengguna jasa PN Rohil  tetap patuh kepada protokol kesehatan (prokes). 

Kebijakan yang diterapkan dalam hal pelayanan di area PN Rohil  tetap seperti yang telah berjalan selama ini yakni membatasi orang untuk masuk ke area PN Rohil dengan sasaran supaya masyarakat yang belum di vaksin tetap dapat di minimalisir terpapar virus,”Ujarnya .

 Sebelum divaksin oleh para medis dari puskesmas  terlebih dahulu melakukan seleksi dengan mengisi formulir tanya jawab dan diseleksi suhu tubuh serta tekanan darah dari ASN yang akan divaksin .

Pasca pelaksanaan vaksin, Erif Herlambang menuturkan , seluruh yang divaksin secara umum baik-baik saja. Gejala yang timbul akibat vaksinasi saat ini belum ada , " kata Juru Bicara PN Rohil ini .


Anggi Sinaga

Komentar Via Facebook :