Personel Yonif 642/Kapuas Bahu-membahu Bersihkan Lingkungan SD Negeri 03 Semitau Hilir

Kalbar - Kata pepatah, 'bersih pangkal sehat', hal ini akan tetap berlaku dalam kehidupan kita sehari-hari, baik di rumah, lingkungan kerja, tempat ibadah, lingkungan sekolah, dan tempat lainnya. Sadar akan hal itu, personel Batalyon Infanteri 642/Kapuas (Yonif 642/Kapuas) Kompi Senapan C bersama para murid dan guru, membersihkan lingkungan sekolah di Desa Semitau, Kecamatan Semitau, Kabupaten Sintang, Kalimantan Barat, Sabtu (29/5/2021).
Komandan Yonif 642/Kapuas Letkol Inf Alim Mustofa mengatakan bahwa dalam kegiatan tersebut, 10 orang personel Kompi Senapan C dipimpin Sersan Satu Figa, terjun langsung membersihkan di sekitaran lingkungan SD Negeri 03 Semitau Hilir.
"Kegiatan ini dilaksanakan untuk menjaga kebersihan lingkungan agar anak-anak belajar lebih nyaman. Dikerjakan secara gotong royong bersama guru dan murid," ujarnya.
Masih menurut Danyonif, bahwa keikutsertaan personel Kompi Senapan C Yonif 642/Kapuas dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan sekolah.
Dalam rilisnya Pen Yonif 642, menyebut, guru dan semua murid sekolah tersebut mengucapkan terimakasih kepada personel Yonif 642/Kapuas atas perhatian dan partisipasinya yang dengan sukarela membantu membersihkan lingkungan sekolah.Mereka berharap, kegiatan serupa akan terus dilakukan oleh pihak TNI di tempat lainnya.
"Selain lebih rapi dan bersih, anak-anak juga pasti lebih nyaman mengikuti kegiatan belajar. Semoga Tuhan membalas kebaikan Bapak-Bapak TNI," pungkasnya.**
Komentar Via Facebook :