Dokter Ingatakan Corona Masih Ada, Walau Kasus Covid-19 Menurun

Dokter Ingatakan Corona Masih Ada, Walau Kasus Covid-19 Menurun

Jakarta - Kasus positif Covid-19 di Indonesia terus menurun secara signifikan. Namun, dokter mengingatkan bahwa virus corona masih ada sehingga tetap menjaga protokol kesehatan (prokes).

Saat ini sejumlah ruang atau fasilitas publik serta pembelajaran tatap muka (PTM), kembali dibuka meski mewajibkan protokol kesehatan secara ketat. PTM terbatas ini diizinkan di wilayah PPKM level 1-3.

Dikabarkan setidaknya ada 91% (490.217) dari 540 ribu sekolah yang sudah boleh melakukan PTM terbatas. Sementara untuk ruang dan fasilitas publik, pemerintah mewajibkan masyarakat menggunakan aplikasi PeduliLindungi.

Pakar Kesehatan sekaligus Dokter Relawan Covid-19 , dr. Muhamad Fajri Adda'i, mengajak Masyarakat melalui Instagram pribadinya, agar selalu waspada dan tidak menganggap remeh Covid-19 meski angka kasus positif harian telah menurun.

"PPKM sudah lebih longgar, tapi prokes jangan longgar ya. Virus corona masih ada!," kata dr. Fajri dikutip media, Jumat (17/9/21).**


Nelpa A.Md

Komentar Via Facebook :