Minim Internet Kabar Matinya Kim Jong Nam Tidak Diketahui Rakyat Korut

Minim Internet Kabar  Matinya Kim Jong Nam Tidak Diketahui Rakyat Korut

Line Hukum - Kabar pembunuhan Kim Jong-nam dapat dipastikan tak diketahui penduduk Korea Utara karena seperti diketahui disana sangat terisolasi akses internet sangat terbatas, smartphone begitu sedikit dan media diberangus.

Apalagi di Korut, klan Kim yang menjadi pemimpin mereka dianggap tak memiliki kesalahan. Kim Jong Il dikatakan lahir di bawah dua pelangi dan kedatangannya ke dunia dibarengi dengan kemunculan bintang baru di angkasa.

Anak Kim Jong Il ini yaitu Kim Jong-un yang sekarang memimpin Korut, diduga kuat dalang pembunuh kakak tirinya Kim Jong-nam itu di bandara Malaysia. Hampir dapat dipastikan, peristiwa ini tidak didengar oleh warga Korut yang sangat fakir informasi. Bahkan, secara total negara tersebut kabarnya cuma punya 28 situs internet.

Jumlah situs yang cuma 28 ini sebenarnya tak bisa dibilang mengejutkan, karena jumlah pengakses internet di Korut pun tak banyak, diperkirakan hanya beberapa ribu. Jaringan internet di Korut bernama Kwangmyong, berisi situs yang sudah disetujui oleh pemerintah.[**]


Komentar Via Facebook :