Pilkada Riau 2018

Yopi: Seharusnya Masnur Lebih Dewasa Berpolitik

Yopi: Seharusnya Masnur Lebih Dewasa Berpolitik

Line Pekanbaru - Wakil Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I Partai Golongan Karya (Golkar) Provinsi Riau, Masnur, diminta lebih dewasa berpolitik. Klaim Masnur soal dukungan Golkar pada Pilkada Riau 2018 sudah diberi kepada Arsyadjuliandi Rachman dinilai hanya sepihak.

"Seharusnya Masnur lebih dewasalah dalam berpolitik. Jangan sepihak seperti itu dalam menyatakan statemen. Kalau sepihak seperti begini, bukan membesarkan partai namanya, bisa-bisa kader Golkar pindah ke partai lain nantinya," tegas Yopi Arianto, Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Kamis (4/5).

Sebelumnya, Masnur mengklaim jika DPD I Partai Golkar telah menggelar pleno dan memutuskan memberi dukungan kepada Arsyadjuliandi Rachman, Ketua DPD I Partai Golkar Riau sekaligus Gubernur Riau, untuk maju di Pilkada Riau 2018.

Menurutnya, Arsyadjuliandi telah didukung 9 dari 12 DPD II Partai Golkar se-Riau. "Kita tinggal menunggu keputusan DPP. Saya yakin DPP juga dukung Andi (sapaan Arsyadjuliandi Rachman, red)," cakap Masnur di Gedung DPRD Riau, Jalan Jenderal Sudirman, Rabu (4/5).

Menurut Yopi yang juga Bupati Inhu, dirinya tidak pernah diundang DPD I Golkar Riau untuk membicarakan dukungan di Pilkada Riau. Karena itu, Yopi terkejut mendengar DPD I Golkar Riau telah mendukung Andi Rahman.

"Kalau membuat keputusan menghadapi Pilkada Riau harus terbuka. Jangan main tinggal begitu saja. Kalau begini caranya, Golkar bisa pecah dan kadernya bisa lari," ulang Yopi.

Yopi mengingatkan masih banyak kader Partai Golkar yang berpotensi maju di Pilkada Riau, seperti; Sukarmis, Harris, Indra Muchlis Adnan, Syamsuar, dan dirinya. Para kader itu sudah teruji sebagai kepala daerah yang sukses di daerah masing-masing.

Pendapat serupa disampaikan Ade Sukemi, Ketua DPD II Partai Golkar Pelalawan. Dia juga tidak pernah diundang DPD I Partai Golkar Riau untuk membahas Pilkada Riau. "Kalau kita diundang, pasti kita datang," tegasnya.

Karena itu, Ade Sukemi ragu dengan klaim Masnur. Sepengetahuannya, paling banyak baru tiga DPD II yang menyatakan dukungan pada Andi Rahman. "Hanya Inhil, Kampar, dan Pekanbaru yang sudah menyampaikan dukungan. Itu pun disampaikan saat pelantikan mereka," katanya. **



Komentar Via Facebook :