Lapas Kebobolan

Ratusan Napi Sialang Bungkuk, Pekanbaru Kabur

Ratusan Napi Sialang Bungkuk, Pekanbaru Kabur

Line Pekanbaru - Rumah Tahanan Sialang Bungkuk Pekanbaru kebobolan dikabarkan sekitar 250 tahanan melarikan diri kabur masuk kota.

Saat ini tengah dilakukan pengamanan besar-besaran. Polda mengerahkan ratusan aparat ke Rutan dan melakukan pengejaran.

Informasi selentingan menyebutkan telah terjadi pelarian besar-besaran. Infornya ada sekitar 250 tahanan yang kabur, Jumat (5/5/17) .

Dari lokasi, sumber seperti dilansir riauterkini.com membenarkan adanya pelarian ratusan tahanan tersebut, namun ia belum bisa memastikan berapa jumlahnya.

Sampai saat ini belum ada informasi resmi dari pihak Rutan Sialang Bungkuk dan juga dari aparat kepolisian.(bas)


Komentar Via Facebook :