GM Frens Luncurkan Penerbitan dan Pengembangan Gim Indenpenden di "Blockchain"

GM Frens Luncurkan Penerbitan dan Pengembangan Gim Indenpenden di "Blockchain"

Singapura - Hari ini, Rabu (11/1/22), GM Frens, penerbit gim Web3 independen, meluncurkan layanan penerbitan dan program akselerator gim bagi pengembang gim independen. Tujuannya adalah mengatasi sejumlah kendala agar berbagai pihak mampu menciptakan gim dan menghasilkan uang dari kreasi mereka.

Perkembangan pesat NFT dan teknologi blockchain telah membuka berbagai peluang di dunia gim. Namun, banyak pengembang gim masih kurang memahami penggunaan teknologi Web3 pada gim, atau memiliki keterbatasan sarana dan keahlian untuk meluncurkan gim yang meraih kesuksesan dan profitabilitas jangka panjang. Isu-isu ini ingin diatasi GM Frens melalui program layanan penerbitan gim dan program akselerator pengembang gim.

Sementara itu, Chase Freo, CEO, OP Games, mengatakan GM Frens akan mendukung desain gim dan tokenomics, integrasi teknologi dan blockchain, penjualan NFT, serta peluncuran token, pemasaran, dan pengembangan komunitas. 

"Kami sangat gembira menghadirkan GM Frens sebagai bagian dari seluruh hal terbaik yang tengah dikembangkan OP Games," kata Chase Freo.

Lebih lanjut Ia juga menyampaikan sebagai unit penerbitan gim blockchain dan platform teknologi OP Games, GM Frens akan meluncurkan gim yang telah diterbitkannya pada OP Arcade.

"Sebagai penerbit gim Web3, kami tak hanya memastikan tersedianya peluang pendanaan bagi kalangan pengembang gim, namun juga melibatkan semakin banyak pengembang gim Web2 di dunia blockchain," ujarnya.

Selanjutnya dari sisi akselerator, GM Frens turut melibatkan berbagai pakar gim dan Web3 sebagai mentor yang kelak berkolaborasi dengan kalangan pengembang gim dalam program akselerator selama tiga bulan.

Kemudian kalangan pengembang gim yang ingin menerbitkan gimnya bersama GM Frens dapat mengajukan pendaftaran lewat situs resmi. Pendaftaran program akselerator yang pertama akan dibuka dari 6 Januari hingga 4 Februari 2022.**


Eko Sulastono

Komentar Via Facebook :