Hati-Hati dan Waspada dalam Mengemudi
Kecelakaan di Tol Pekanbaru Dumai Kembali Terjadi, 1 Orang Tewas

Pekanbaru - Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi Untuk kesekian kalinya di jalan tol Pekanbaru - Dumai (Permai), Senin (17/1/22) kemarin.
‘Branch Manager’ Tol Permai, Indrayana, Selasa (18/1/22) membenarkan atas kejadian kecelakaan lalu lintas yang terjadi di jalan tol Pekanbaru - Dumai tersebut.
Indrayana, mengatakan, "Kejadiannya di kilometer 67 dari arah Dumai menuju Pekanbaru."
Atas insiden tersebut, satu sopir mobil jenis minibus tewas di tempat kejadian. Sementara seorang temannya lagi sebagai penumpang mengalami luka ringan.
"Kami dari PT HK turut berbelasungkawa atas kecelakaan yang terjadi. Kami juga menghimbau kepada seluruh pengguna jalan tol untuk terus berhati-hati dan waspada dalam mengemudi, mematuhi segala aturan lalu lintas serta perambuan di jalan tol," ucapnya.**
Komentar Via Facebook :