Mengintip Kelebihan dan Kekurangan HP Oppo A54

Info HP - Walaupun banyak bermunculan hp Oppo terbaru 2022, namun hp Oppo keluaran 2021 pun masih banyak peminatnya lho. Salah satunya seperti Oppo A54. Nah, untuk mengetahui lebih jelasnya lagi mengenai kelebihan dan kekurangan Oppo A54, mari kita simak saja langsung ulasannya di bawah ini.
Kelebihan Oppo A54
1. Tampilan Layar yang Memukau
Oppo A54 mengusung layar panel tipe IPS LCD seluas 6.51 inch yang mempunyai resolusi 1600 x 720 pikse (HD+). Dengan panel IPS LCD tersebut, maka tampilan warna pada layarnya tampak lebih natural serta mampu mengurangi efek burn-in.
Tak hanya itu, terdapat pula beberapa fitur yang tersemat didalam layarnya, seperti smart sunlight screen, moonlight screen, dan eye comfort mode. Bahkan yang lebih menariknya lagi, Oppo A54 mampunyai laju penyegaran hingga mencapai 60 Hz serta touch sampling rate sebesar 120 Hz.
2. Kapasitas Memori yang Cukup Besar
Beralih ke media penyimpanan, Oppo A54 ini dibekali dengan RAM 4 GB dan memori internal berkapasitas 128 GB. Dengan ruang penyimpanan yang cukup besar, tentu saja bisa kamu manfaatkan untuk menyimpan berbagai file dalam jumlah banyak, seperti game, video, foto, dan lain sebagainya.
Apabila memori internal 128 GB tersebut dirasa masih belum cukup, kamu pun dapat memanfaatkan slot kartu microSD yang terpisah dari dua slot nanoSIM. Alhasil, maka memori internalnya bisa diupgrade hingga sebesar 256 GB.
3. Daya Baterai yang Menjanjikan
Untuk menunjang aktivitas harianmu, Oppo A54 ini ditenagai oleh baterai berdaya 5000 mAh. Menurut informasi yang didapat, baterai Oppo A54 dalam kondisi penuh bisa digunakan untuk aktivitas streaming video selama 19,9 jam.
Baca Juga : Nokia Sepakat Bidang Lisensi Paten dengan Oppo
Sedangkan untuk kegiatan mendengarkan music, maka daya tahan baterainya mampu mencapai 41 jam tanpa henti. Tak hanya itu, baterai ini juga didukung dengan beragam fitur yang fungsional seperti super power saver mode, fast charging 18 watt, dan optimized night charging.
4. Fitur Pendukung yang Cukup Lengkap
Meski Oppo A54 ini dibanderol dengan harga sekitar Rp 2 jutaan, ternyata fitur-fitur yang dimilikinya terbilang cukup lengkap lho. Adapun mengenai beragam fitur pendukung yang dimaksud adalah akselerometer, cahaya, proximity, dan kompas.
Baca Juga : Oppo Resmi Luncurkan Produk Barunya Oppo A5
5. Dapat Mendukung WiFi AC dan Buletooth 5.0
Koneksi internet yang disalurkan melalui WiFi generasi 4 ini memang cukup memuaskan. Pasanya, ia dapat menjangkau kecepatan jaringan internet hingga mencapai 600 Mbps. Kendati demikian, Wifi generasi 4 tersebut kerap dihadapkan pada masalah ketidakstabilan saat diaplikasikan pada daerah dengan pemukiman padat penduduk.
Kendati demikian, kecepatan maksimal yang dijangkaunnya bisa mencapai 3,5 Gbps. Bahkan yang lebih menariknya lagi, Oppo A54 ini sudah didukung dengan teknologi yang cenderung massif digunakan pada masa mendatang. Belum lagi dengan adanya Bluetooth 5.0 yang memiliki laju transfer super tinggi, stabil, serta hemat daya.
Kekurangan Oppo A54
Dibalik beberapa keunggulannya, tentu saja terdapat pula berbagai kekurangan dari Oppo A54. Adapun kekurangan dari Oppo A54 yang akan dibahas seperti di bawah ini:
-
Tidak dilengkapi dengan lensa ultrawide
-
Performa chipset yang kurang bertenaga
-
Tidak ada lapisan pelindung layar
-
Ketika perilisannya tidak menggunakan OS Android 11.
Berbicara soal brand smartphone terbaik asal China, pastinya pikiran kita akan langsung tertuju pada Oppo bukan? Ya, jelas demikian, sebab Oppo selalu konsisten dalam menghadirkan produk-produk smartphone dengan kualitas mumpuni.**
Komentar Via Facebook :