Bupati Bengkalis Kasmarni di Wakili Kadispora Secara Resmi Buka Fistival Sungai Bukit Batu

Bupati Bengkalis Kasmarni di Wakili Kadispora Secara Resmi Buka Fistival Sungai Bukit Batu

Kadis Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bengkalis

Bengkalis - Bupati Bengkalis Kasmarni diwakili Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bengkalis Edi Sakura membuka secara resmi Festival Sungai Bukit Batu Pesona Event Daerah, bertempat di Sungai Bukit Batu, Sabtu (19/02/2021).

Festival tersebut, bertujuan untuk mengembangkan dan membangun potensi sumber daya alam maupun sumber daya manusia yang ada, serta menunjukkan kualitas pemerintahan desanya yang kreatif dan inovatif. Mudah-mudahan melalui event ini, masyarakat dapat mengenal lebih luas lagi ragam potensi yang ada di Desa.

Tampak hadir Sekretaris LAM R Provinsi Riau, Ketua DPH LAM R Bengkalis, Wakil Ketua DPRD Bengkalis dan anggota DPRD dapil Kecamatan Bukit Batu, Ketua MUI Bengkalis Plt. Kepala Diskominfotik diwakili Kabid SDKI, Kabid Pariwisata, Kabid Kebudayaan, Kepala Desa Bukit Batu serta para tamu undangan lainnya.

Dalam kesempatan ini Edi Sakura mengatakan," festival ini merupakan salah satu cara dalam upaya mewujudkan visi Kabupaten Bengkalis bermarwah, maju dan sejahtera, salah satu fokus pembangunan kita kedepannya juga adalah mengembangkan sektor-sektor pembangunan yang berbasis renewable resources, terutama pada sektor pariwisata.

Karena sektor pariwisata dapat menjadi lokomotif ekonomi baru bagi masyarakat dan menjadi sumber pendapat asli Desa, untuk itu mari kita sama-sama bahu membahu demi terwujudnya wisata yang indah di Kabupaten Bengkalis yang kita cintai ini.

"Mudah-mudahan melalui festival ini, roda perekonomian masyarakat Desa Bukit Batu dapat berputar semakin maju. teruslah berkreasi dan berinovasi guna menggapai prestasi puncak pembangunan desa bukit batu ini. tidak lupa juga, tetap patuhi dan laksanakan protokol kesehatan secara ketat," ungkap Edi Sakura.

Kepada Pemerintah Desa untuk tetap optimalkan penggunaan bantuan dana desa tersebut nantinya secara baik, tentunya sesuai dengan peraturan dan  perundang-undangan yang berlaku. Bangun komunikasi, koordinasi, sinergi dan kolaborasi dengan berbagai pihak, baik dengan dunia usaha, akademisi, pelaku usaha, maupun komunitas yang ada di Desa, tutup Edi Sakura.**


Amri P.

Komentar Via Facebook :