President & CEO Baru ETS Akan Dijabat Amit Sevak

Amit Sevak
Princeton - Board of Trustees, ETS, hari ini, Selasa (29/3/22), mengumumkan Amit Sevak sebagai President & Chief Executive Officer ketujuh ETS.
Menurut Jeffrey Sine, Chair, Board of Trustees, ETS, mengatakan bahwa Amit adalah seorang pemimpin transformatif, berpengalaman dan komitmen terhadap misi ETS.
Baca Juga : CSIRO Bantu Australia Mengakhiri Sampah Plastik
"Amit adalah pemimpin transformatif, saya gembira atas pengalaman dan komitmen Amit terhadap misi ETS," ujar Jeffrey Sine.
"Saya optimis Amit akan menjadi inspirasi bagi kolega dan pelanggan, terutama ketika ETS mengembangkan kiprahnya, serta meningkatkan akses, kualitas, dan kesetaraan dalam dunia pendidikan dan kegiatan belajar di seluruh dunia," tambahnya.
Diketahui Sevak telah berpengalaman memegang jabatan kepemimpinan di seluruh dunia, termasuk di University of Europe di Madrid, INTI International University & Colleges di Kuala Lumpur, serta Universidad Tecnológica de México (UNITEC) di Mexico City.
Sine menambahkan, Sevak juga bekerja di banyak lembaga nirlaba, termasuk Cambiar Education, CitiBridge, dan Education Design Lab. Sebelum bergabung dengan ETS, dia menyediakan pelatihan dan permodalan bagi usaha rintisan teknologi pendidikan (edtech) di seluruh dunia saat bekerja di Mindset Global.
Sevak akan menggantikan Walt MacDonald yang telah menjadi President & CEO sejak 2014.
"Walt MacDonald telah menjadi sosok pemimpin yang sangat efektif. Dia selalu memprioritaskan misi ETS dan memastikan manfaat terbesar bagi seluruh peserta didik," kata Sine.
"Dia berkarier selama 38 tahun di ETS. Sepanjang kariernya, kepemimpinan Walt memiliki pengaruh besar terhadap banyak orang, baik di dalam dan luar keluarga besar ETS," tutupnya.
Sementara itu, Amit Sevak mengatakan, ETS memfasilitasi kesempatan belajar bagi jutaan orang di seluruh dunia. Dia mendapat kehormatan bergabung dengan keluarga besar ETS dan menjalani misi penting ini.
"Saya telah lama meyakini kekuatan pendidikan yang luar biasa, seperti yang tercantum dalam misi ETS," ujar Sevak.
"ETS memfasilitasi kesempatan belajar bagi jutaan orang di seluruh dunia. Saya mendapat kehormatan bergabung dengan keluarga besar ETS dan menjalani misi penting ini," sambungnya.
Sevak akan memegang jabatan ini di ETS mulai 15 Juni 2022.**
Komentar Via Facebook :