Bocah 3 Tahun Hanyut di Parit Pintu Air Dam di Senapelan, Tim SAR Lakukan Pencarian

Bocah 3 Tahun Hanyut di Parit Pintu Air Dam di Senapelan, Tim SAR Lakukan Pencarian

Pekanbaru - Seorang bocah perempuan bernama Mutiara dilaporkan tenggelam di Parit Pintu Air Meranti, Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Senapelan, Kota Pekanbaru, Kamis, (1/9/2022).

Mutiara yang masih berusia 3 tahun itu diduga tenggelam dan terseret arus pintu air dan hingga saat ini belum ditemukan. 

Kepala Kantor SAR Pekanbaru, I Nyoman Sidakarya mengatakan, pihaknya mendapatkan laporan terkait adanya bocah perempuan yang tenggelam dari Kapten Indra sekira pukul 14.30 WIB. 

"Kita terima informasi adanya bocah tenggelam di Parit dekat Pintu Air Dam Meranti, Kelurahan Kampung Baru, Kecamatan Senapelan, Pekanbaru," ujar I Nyoman.

Atas informasi tersebut, I Nyoman langsung memerintahkan tim untuk turun ke lokasi guna melakukan pencarian korban. 

"Sebanyak 6 orang tim rescue kita kerahkan untuk melakukan pencarian," tegasnya. 

Ia menambahkan, pada waktu kejadian kondisi air di parit masih setinggi lutut orang dewasa.

"Setelah hujan air Dam meluap, Mutiara terbawa air dan hanyut," paparnya.

Sampai saat ini Tim Rescue Kantor SAR Pekanbaru masih melakukan pencarian terhadap korban.(ers)


Redaksi

Komentar Via Facebook :