Tingkatkan Interoperabilitas Antar Satuan, TNI dan USINDOPACOM Latma Gema Bhakti 2022

Tingkatkan Interoperabilitas Antar Satuan, TNI dan USINDOPACOM Latma Gema Bhakti 2022

Jakarta - Latihan bersama Gema Bhakti pada tahun 2022 berbeda dengan tahun - tahun sebelumnya, tahun ini melibatkan Prajurit TNI dari satuan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) TNI, sehingga latihan ini dapat meningkatkan koordinasi dan interoperability antar satuan, meningkatkan kapasitas dan intimate cooperation respect antara TNI dan US.

Hal ini disampaikan Asops Kogabwilhan III Brigjen TNI Ari Yulianto bersama The Adjutant General Hawaii National Guard Major General Kenneth Shiro Hara dan Paban VII/Latma Sops TNI Kolonel Inf Sri Widodo, dihadapan awak media pada acara Latihan Bersama Gema Bhakti ke-10 tahun 2022 bertempat di Hotel Ritz Carlton Jakarta, Jumat (9/9/22).

Sementara dalam kesempatan tersebut, Paban VII/Latma Sops TNI Kolonel Inf Sri Widodo menyampaikan bahwa peserta Latma Gema Bhakti tahun ini terdiri dari TNI AD, TNI AL, TNI AU, Kogabwilhan TNI dan juga turut serta instruktur dari Sesko TNI. Hal ini akan membuat latihan berjalan dengan baik dan lancar, sehingga diantara personel kedua negara bisa saling menimba ilmu dan menerapkannya di satuan masing-masing.

Pelaksanaan Gema Bhakti tahun 2022 ini diikuti 110 personel dari TNI dan USINDOPACOM dan ini merupakan Latihan Bersama yang ke-10, yang akan dilaksanakan mulai tanggal 9 s.d. 16 September 2022. Latma ini menggunakan metode latihan staff exercise, yang dirancang untuk meningkatkan perencanaan dan proses staf tingkat operasional bersama untuk tanggap krisis.**


Eko Sulastono

Komentar Via Facebook :