Perayaan Imlek Lintas Wilayah 2023 Berlangsung di Tiongkok dan Vietnam

Perayaan Imlek Lintas Wilayah 2023 Berlangsung di Tiongkok dan Vietnam

Lao Cai - Perayaan Imlek Lintas Wilayah Tiongkok dan Vietnam menggelar (Cross-Border Spring Festival Gala) yang masing-masing berlokasi di Kabupaten Hekou, Prefektur Honghe, Tiongkok, pada 18 Januari 2023, dan Kota Lao Cai, Provinsi Lao Cai, Vietnam, pada 19 Januari 2023.

Ajang ini menjadi kegiatan berskala besar pertama yang diadakan Tiongkok dan Vietnam sejak pandemi Covid-19 terjadi pada 2020.

Berbagai artis asal Tiongkok dan Vietnam mempersembahkan penampilan visual termasuk lagu, tari, akrobat, dan atraksi lain yang merayakan Festival Musim Semi.

Perayaan ini berlangsung hangat dan gembira. Lebih dari 2.000 audiens di wilayah perbatasan Tiongkok dan Vietnam menyaksikan penampilan tersebut di lokasi-lokasi utama di Kabupaten Hekou dan Kota Lao Cai atau menontonnya secara virtual.

Seorang aktor asal Tiongkok, Shi Xinyu, mengatakan "Kami mendapat kehormatan besar untuk berpartisipasi. Kami juga menjalin hubungan yang baik dengan penampil lain asal Vietnam. Setiap orang yang terlibat bahkan menjadi sahabat dan mitra,"

Seorang aktris asal Vietnam berkata, “Komunikasi dan kerja sama yang terjalin antara dua kebudayaan ini kian mempererat jalinan sahabat dan negara tetangga”. 

Selain perayaan tersebut, kegiatan lain turut berlangsung di Tiongkok dan Vietnam yang menjadi momen peresmian lebih dari 20 kerja sama antara Yunnan dan Vietnam. Kerja sama ini melibatkan kawasan industri, pariwisata lintas wilayah, kerjasama media, kerja sama perusahaan, kerjasama kota dan desa kembar.

Momen tersebut juga mencakup peresmian kerja sama antara 10 perusahaan Tiongkok dan Vietnam yang bernilai total US$ 437 juta; 12 perusahaan di kedua negara juga meresmikan kerja sama secara virtual dengan nilai kesepakatan yang mencapai US$ 593 juta.**


Rizky B

Komentar Via Facebook :