Pilkada Riau 2018
Harris Janjikan Duri Jadi Kotamadya

Line Duri - Mimpi warga Mandau dan sekitarnya selama belasan tahun terakhir yang ingin berpisah dari Kabupaten Bengkalis kembali dinyalakan. Kali ini oleh Muhammad Harris yang merupakan Bakal Calon Gubernur Riau.
Janji itu memang tidak ucapkan langsung oleh Harris, melainkan oleh putranya, Adi Sukemi, dihadapan warga Mandau pada syukuran menyambut Ramadan yang digelar tim sukses Harris di Duri, Jumat (19/5) kemarin.
Baca Juga : Bupati Harris Gandeng ITI dan Lund Universty
"Kota Duri sangat layak jadi kotamadya. Jika masyarkat Duri memberi kepercayaan kepada Pak Harris memimpin Riau, insyaallah Kota Duri akan terwujud," kata Adi Sukemi yang juga mantan anggota DPR RI.
Sementara Amri, tim sukes yang menggagas syukuran itu, mengatakan Muhammad Harris sangat pantas memimpin Riau. "Dua periode menjadi Bupati Pelalawan adalah modal yang cukup bagi beliau memimpin Riau," kata Amri. **
Baca Juga : 29 Paguyuban Antar Harris Mendaftar ke PDIP
Komentar Via Facebook :