Lima Pria Ini Main Judi Dekat Masjid

Lima Pria Ini Main Judi Dekat Masjid

Line Bangkinang - Lima pria ditangkap polisi di dekat Masjid Baitul Salam, Desa Suka Maju, Kecamatan Tapung Hilir, Kampar, Sabtu (20/5) sore. Mereka tertangkap basah sedang bermain judi jenis qiu-qiu.

Penangkapan itu langsung dipimpin Kapolsek Tapung Hilir, AKP Rengga Puspo Saputro. Para pelaku berinisal SGM, SCO, SL, KM dan WT, sedangkan barang bukti yang diamankan berupa uang Rp505.000, satu set kartu domino, empat dompet.

"Kelima pelaku dan barang bukti kita amankan di Polsek Tapung Hilir untuk penyidikan lebih lanjut," kata Rengga, Minggu (21/5).

Rengga menyebutkan penangkapan ini berawal dari laporan warga yang resah melihat sekelompok warga yang sering bermain judi di dekat rumah ibadah umat Islam. "Jarak tempat mereka bermain judi dengan masjid hanya 10 meter," katanya.

Rengga mengimbau warga agar melapor ke polisi bila menemukan penyakit masyarakat, seperti perjudian, minuman keras, dan pelacuran di lingkungannya. "Kita akan tindak tegas, apalagi ini menjelang bulan suci Ramadan," katanya. **

 


Komentar Via Facebook :