Syamsurizal Dibunuh Teman Gaynya Usai Kencan

Line Dumai - Syamsurizal (35) ditemukan tidak bernyawa di rumah toko Jalan Soekarno-Hatta, Gang Assalam, Dumai, Senin (22/5) dini hari tadi. Dia tewas setelah berkelahi dengan Rizki, pasangan sesama jenis yang baru saja dikencaninya.
Kabid Humas Polda Riau, Kombes Pol Guntur Aryo Tejo, mengatakan perkelahihan itu diketahui warga dan langsung mendatangi ruko tempat Syamsurizal bekerja sebagai penjaga toko bahan bangunan.
"Warga menemukan korban sudah tidak bernyawa. Wajahnya berlumuran darah," kata Guntur di Pekanbaru.
Baca Juga : BNNK Dumai Amankan 11 Pengunjung Hiburan Malam
Beruntung warga dapat mengamankan Rizki yang bersembunyi di ruko itu. Pelaku sempat dihakimi warga. Beruntung cepat datang dan menyelamatkan nyawanya dari amukan warga. "Pelaku diamankan di Polres Dumai, sedangkan jasad korban dibawa ke puskesmas terdekat untuk diotopsi," tambah Guntur.
Kepada petugas, Rizki mengakui membunuh Syamsurizal seusai melakukan hubungan intim sesama jenis atau gay. "Keduanya berkenalan melalui media sosial dengan perantara Taufik dan Agung," tutur Guntur.
Baca Juga : AMPS Milik Haji Hasyim di Siak Terbakar
Rizki datang ke lokasi kejadian atas permintaan korban. Dia naik ojek dari Bundaran Pos Lantas. Mereka lalu melakukan hubungan intim. "Pelaku mengaku disodomi oleh korban," terang Guntur.
Tetapi korban tidak mau membayar jasa seks yang diberikan Rizki. Korban beralasan servis pelaku tidak memuaskannya.
Baca Juga : Kanit Intel Tertangkap Sedang Mesum di Hotel
"Pelaku marah dan memukul pelipis kiri korban dengan asbak hingga pecah. Lalu, dia mencekik leher korban hingga tewas," papar Guntur. **
Komentar Via Facebook :