Walikota Firdaus Fokus Kendalikan Harga Sembako

Line Pekanbaru - Usai dilantik sebagai Walikota Pekanbaru 2017-2023, Firdaus akan fokus pada pengendalian harga kebutuhan pokok atau sembako jelang Ramadan dan Idul Fitri. Dia akan mengawasi secara ketat jalur distribusi.
"Kita akan mengawasi dengan ketat sehingga tidak ada spekulan yang bermain dengan harga," kata Walikota Firdaus seusai dilantik di Gedung Daerah, Jalan Diponegoro, Pekanbaru, Senin (22/5).
Baca Juga : Gubernur Minta Firdaus dan Aziz Berlari Kencang
Menurutnya, dalam beberapa waktu terakhir, harga-harga sembako mulai mengalami peningkatan. Karena itu, dia akan berkoordinasi dengan tim pengendali harga, termasuk Bank Indonesia (BI).
Secara umum, katanya, ketersediaan sembako jelang Ramadan di Pekanbaru sudah mencukupi.
Selain itu harga sembako, Firdaus juga akan membenahi saluran air agar banjir dapat diminimalisir. "Kita akan dorong warga menjadikan lingkungan yang cerdas dan membenahi masalah banjir," jelasnya.
Sementara itu, Pj Walikota Pekanbaru, Edwar Sanger, mengaku senang dengan dilantiknya Firdaus-Ayat. Dia akan kembali fokus sebagai Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau.
Dia berpesan agar Firdaus melanjutkan program yang telah dimulainya, terutama penyelesaian pembangunan Pasar Cik Puan Pekanbaru. "Saya titip Cik Puan saja pada Pak Firdaus. Simpul-simpulnya sudah saya buka, silahkan dilanjutkan," katanya. **
Komentar Via Facebook :