Polresta Pekanbaru Berikan Layanan Kesehatan dan Pengobatan Gratis bagi Korban Banjir di Senapelan

Pekanbaru - Polresta Pekanbaru memberikan pelayanan kesehatan gratis untuk warga yang terdampak banjir di dua Kelurahan di Kecamatan Senapelan, Pekanbaru, Rabu (05/03/2025) sekira pukul 08.30 Wib.
Kegiatan yang dihadiri Kapolsek Senapelan, AKP Akira Ceria, Camat Senapelan, Wira Setiadi, Babinsa Kampung Bandar Sertu Marhamudin, Kasidokkes Polresta Pekanbaru AKP Diana Fitri serta Kepala Puskesmas, Widodextrosa ini dilakukan di 4 lokasi yakni di Jalan Perdagangan Kelurahan Kampung Bandar, Jalan Giam Kelurahan Kampung Baru, Jalan Kota Baru Kelurahan Kampunh Bandar serta di Jalan Meranti Ujung Kampung Baru.
Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Jeki Rahmad Mustika mengatakan pelayanan kesehatan itu dilakukan dengan mendatangi rumah warga dor to dor di dua Kelurahan tersebut serta mendatangi tenda-tenda pengungsian di Jalan Meranti Ujung Kampung Baru.
Pemeriksaan yang dilakukan meliputi pengecekan tensi darah, konsultasi kesehatan hingga pemberian vitamin serta obat obatan.
Menurut Kombes Jeki, kegiatan itu dilakukan untuk mencegah munculnya penyakit pasca banjir, seperti infeksi kulit dan diare, yang sering kali terjadi akibat lingkungan yang tidak higienis.
"Tim Dokkes Polresta Pekanbaru langsung turun memberikan pelayanan kesehatan bagi warga terdampak banjir di 4 lokasi tersebut," kata Kombes Jeki.
Kombes Jeki menambahkan kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polresta Pekanbaru untuk hadir di tengah masyarakat dalam situasi sulit.
"Kami akan terus memantau kondisi di lapangan dan memastikan warga yang membutuhkan mendapatkan bantuan. Semoga banjir segera surut dan keadaan segera pulih dan masyarakat dapat kembali beraktivitas seperti biasa," kata Kapolresta.
Kapolres berharap dengan pelayanan kesehatan yang diberikan dapat meringankan beban para korban banjir.
"Ini adalah masa yang sangat berat bagi mereka dan kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban mereka," katanya.
Kapolres mengatakan pelayanan kesehatan ini merupakan salah satu bentuk tanggung jawab sosial dan kepedulian yang mendalam terhadap kondisi warga yang sedang mengalami kesulitan.
"Kami juga mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan cepat memberikan informasi terkait bencana atau gangguan kamtibmas lainnya," tutup Kombes Jeki.(***)
Komentar Via Facebook :