Usai Diviralkan, Jukir Garang di Taskurun Pekanbaru Akhirnya Minta Maaf

Usai Diviralkan, Jukir Garang di Taskurun Pekanbaru Akhirnya Minta Maaf

Pekanbaru - Viral di media sosial seorang juru parkir (jukir) di Jalan Taskurun, Marloyan Damai, Pekanbaru yang meminta tarif parkir ke mobil sebesar Rp 3 ribu. Padahal tarif parkir saat ini sesuai peraturan Walikota Pekanbaru adalah Rp 2 ribu untuk mobil dan Rp 1.000 untuk motor. 

Jukir bernama Hendra Jaya (52) masih memberlakukan tarif parkir yang lama kepada pemilik kendaraan dengan alasan belum menerima karcis yang baru dari Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru.

"Duo ribu ado, honda. Karcis baru alun ado kalua lai do bang. Buliah ang tanyo Perhubungan, ang baik den ke Perhubungan," kata dia dalam bahasa Minang. 

Atas keluhan masyarakat ini, Hendra Jaya langsung dibawa ke Polsek Bukit Raya untuk memberikan klarifikasi. Dia akhirnya membuat pernyataan dan meminta maaf kepada warga Pekanbaru. 

"Tadi dia kita bawa ke Polsek Bukit Raya untuk klarifikasi. Dia mengaku tidak tau dengan penetapan tarif yang baru. Setelah dijelaskan, yang bersangkutan langsung meminta maaf dan berjanji tak akan mengulangi perbuatannya lagi," kata Kapolsek Bukit Raya, Kompol Syafnil, Rabu (19/3/2025). (***) 


Redaksi

Komentar Via Facebook :