Pasar Baru di Pangkalan Kuras Terbakar

Line Pangakalankerinci - Kebakaran hebat melanda Pasar Baru di Kelurahan Sorek Satu, Pangkalan Kuras, Kabupaten Pelalawan, Senin (5/6) pagi. Beruntung api hanya melalap empat kios permanen di pasar itu.
Kebakaran itu pertama kali diketahui Rusi Firdona, salah satu pedagang di pasar itu. Rusi yang tiap malam tidur di pasar itu terkejut saat bangun pagi melihat api sudah berkobar dan asap membumbung tinggi. Asap terlihat berasal dari salah satu kios barang harian.
Baca Juga : Bengkel Mobil di Jalan Teropong Hangus
Tanpa pikir panjang, Rusi meminta pertolongan dari warga di sekitar pasar itu. Mereka bersama-sama berjuang memadamkan api dengan peralatan seadanya.
Tak lama kemudian, petugas pemadam kebakaran dan polisi tiba. Setelah hampir dua jam berjibaku, akhirnya petugas dapat memadamkan api.
Baca Juga : Dua Motor Adu Kambing, Dua Pelajar Tewas
"Petugas berhasil menghambat penyebaran api sehingga hanya empat kios saja yang terbakar," terang Kapolres Pelalawan, AKBP Kaswandi, di Pangkalankerinci.
"Tidak ada korban jiwa. Kerugian ditaksir Rp330 juta. Kios yang terbakar adalah kios penggilingan bakso, kios barang harian, dan dua kios bumbu masakan," tambah Kaswandi.
Baca Juga : Simpan Senpi, Warga Ukui Ditangkap
Menurunya, pihaknya masih menyelidiki penyebab kebakaran itu. "Kita sudah memeriksa sejumlah saksi dan para pemilik kios yang terbakar," katanya.
Baca Juga : Siswa SMP Ini Rela Diperawani Buruh Harian
Komentar Via Facebook :