Duel Dramatis, Madrid Gusur Barcelona

Line Villareal - Real Madrid berhasil menggusur Barcelona di puncak klasemen Liga Spanyol setelah menang 2-3 atas tuan rumah Villarreal dalam duel dramatis di Stadion El Madrigal, Senin (27/2/17) dini hari WIB.
Laga itu disebut dramatis karena Los Blancos yang sempat tertinggal dua gol namun akhirnya berbalik unggul dengan menyarangkan tiga gol balasan. Semua gol tercipta di babak kedua.
Villarreal membuka gol perdananya melalui Trigueros di menit ke-50. Berselang enam menit kemudian, giliran Bakambu merobek gawang Madrid yang dikawal Keylor Navas setelah memenangi duel dengan Sergio Ramos.
Kebobolan dua gol membuat pasukan Zinedine Zidane tersengat. Di menit ke-64, Gareth Bale berhasil memperkecil ketinggalan menjadi 2-1 setelah berhasil memanfaatkan umpan lambung Daniel Carvajal.
Sejak gol Bale itu, Ronaldo dkk terus mengurung pertahanan tuan rumah. Hasilnya, di menit ke-72, wasit memberi hadiah pinalti bagi Madrid setelah Bruno Soriano menyentuh bola dengan tangan. Ronaldo sukses menunaikan menjadi eksekutor. Kedudukan menjadi 2-2.
Zidane lalu menggantikan Benzema dengan Morata. Kesempatan ini dimanfaatkan Morata dengan baik. Dia membawa Madrid balik unggul di menit ke-84. Umpan Marcelo dengan tenang disundul Morata ke gawang Villarreal.
Berkat kemenangan ini, Madrid menggusur Barcelona di tahta klasemen sementara. Marid mengoleksi 55 poin, sedangkan Barca 54 poin. **
Komentar Via Facebook :