Erik Bersabung Nyawa Demi Surat Berharga

Erik Bersabung Nyawa Demi Surat Berharga

Line Duri - Aksi nekad pria ini mungkin tidak patut dicontoh. Erik Rusmanto (35) begitu namanya. Dia bersabung nyawa melawan kobaran api saat ruko miliknya terbakar, Jumat (9/6) siang tadi. Dia menerjang kobaran api untuk menyelamatkan surat-surat berharga dari dalam kamar.

Sayangnya, usaha Erik gagal. Api sudah terlanjur melalap habis isi seluruh kamar. Erik lantas berbalik aran dan berlari keluar. Dia kembali menerjang kobaran api.

Dia memang berhasil keluar, tapi dalam kondisi luka bakar parah. Hampir seluruh tubuhnya terbakar. "Wajah, badan, kaki, dan kedua tangannya terbakar," kata Kasubag Humas Polres Bengkalis, Ipda Zulkifli. "Korban langsung dilarikan warga ke Rumah Sakit Permata Hati," tambahnya.

Rumah toko di Jalan Mandau Nomor 44, Kelurahan Dumai Barat, Kecamatan Mandau, Kabupaten Bengkalis, menjadi tempat Erik mencari makan selama ini. Melalui UD Berkat, Erik berdagang gas elpiji, beras, dan kebutuhan pokok lainnya.

Menurut sejumlah saksi, api pertama kali terlihat dari belakang ruko. Ketika itu, Erik sedang keluar. Begitu mendengar rukonya terbakar, Erik cepat pulang dan langsung beraksi.

Api berhasil dipadamkan dua setengah jam kemudian. Sejumlah mobil pemadam kebakaran dikerahkan memadamkan api. "Begitu api padam, polisi langsung melakukan olah TKP," tukas Zulkifli.

"Seluruh isi ruko ludes terbakar. Api cepat berkobar karena barang dagangan yang mudah terbakar, seperti gas elpiji. Penyebabnya masih diselidiki petugas dan kerugian masih belum diketahui," tutur Zulkifli. **

 

 


Komentar Via Facebook :