Walikota Dumai Dorong Achmad Maju di Pilkada Riau

Line Dumai - Mantan Bupati Rokan Hulu (Rohul) dua periode, Achmad, kembali mendapat dukungan untuk maju sebagai Calon Gubernur Riau di Pilkada Riau 2018 mendatang. Kali ini, dorongan datang dari Walikota Dumai, Zulifli As.
Dukungan itu disampaikan Zulkifli As langsung kepada Achmad dalam pembicaraan berdua di sela-sela acara Safari Ramadan DPD Partai Demorkat Riau di Hotel Grand Zuri, Dumai, Jumat (9/6) lalu.
Baca Juga : Harris dan Lukman Edy Daftar Cagubri ke Nasdem
"Pak Wali tadi mendorong saya maju menjadi calon gubernur di Pilkada Riau mendatang. Ya, kita tanggapi positif sebagai dukungan," tandas Achmad yang juga Plt Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Riau.
"Tapi, saat ini kita masih fokus mengkonsolidasikan kekuatan partai dulu sebagai mesin politik menuju Pilkada Riau 2018, Pileg dan Pilpres 2019," tambahnya.
Dalam pembicaraan itu, lanjut Achmad, mereka berdua saling tukar pengalaman. "Kita bicara banyak, termasuk membagi pengalaman saya selama dua periode memimpin Rohul," katanya.
Seperti diketahui, Partai Demokrat merupakan partai yang mendukung Zulkifli As menang di Pilkada Dumai 2015 lalu. Zulkifli disandingkan dengan Eko Suharjo, kader Partai Demokrat. **
Baca Juga : Syamsuar Mendaftar ke Partai Nasdem
Komentar Via Facebook :