Identitas Pelaku Teror Bom Bandung Belum Dirilis Polisi

Line Bandung - Terkait berdarnya fotocopy KTP atas nama Yayat Cahdiyat. Pria kelahiran Purwakarta dan beralamat di Pasirjambu, Kabupaten Bandung itu, disebut-sebut adalah sebagai pelaku teror.
Namun Kepala Bidang Humas Polisi daerah (Polda) Jawa Barat Kombes Pol Yusri Yunus menyatakan, pihaknya belum bisa memastikan identitas terduga pelaku peledakan bom di Taman Pandawa, Bandung, Senin (27/2/17).
"Identitas masih dalam penyelidikan Polisi, kita bisa dipastikan pelaku ini siapa," ujar Yusri melalui ponselnya, Senin (27/2/17).
Selain itu, jaringan terduga teroris tersebut masih belum bisa diungkapkan. Pihaknya khawatir rekan-rekan pelaku kabur. Sementara jaringan pelaku sedang ditelusuri, dikatakanya nanti Mabes Polri yang akan merilis identitas pelaku.
"Secepatnya rekan media mengetahui siapa pelaku," Jelasnya.
Komentar Via Facebook :