Pencuri Emas Bonyok Dihajar Massa di Air Molek

Line Rengat - AR (30) bonyok setelah menanggung amukan warga. Dia ditangkap warga seusai mencuri emas dari toko emas di Pasar Air Molek, Jalan Jenderal Sudirman, Kelurahan Air Molek I, Kecamatan Pasir Penyu, Indragiri Hulu (Inhu), Kamis (15/6) sore.
Bintara Urusan Humas Polres Inhu, Brigadir Zulfahmi Hendra, mengatakan warga Desa Pasir Bongkal, Kecamatan Sei Lala, itu mencuri kalung seberat empat mayam. "Dia berpura-pura membeli emas di toko itu," kata Hendra di Rengat, Jumat (16/6).
Baca Juga : Hamili Anak Tetangga, Pria Ini Diciduk Polisi
Awalnya, pelaku meminta pemilik toko, Irwansyah (46), memperlihatkan kalung emas seberat lima mayam. Lalu, pelaku minta lagi ditunjukkan kalung emas lainnya seberat empat mayam senilai Rp7,2 juta.
"Saat pemilik toko menyimpan kalung emas seberat lima mayam, pelaku pergi dengan membawa kalung emas seberat empat mayam. Dia kabur dengan sepeda motornya yang terparkir di depan toko," papar Hendra.
Irwansyah yang sadar menjadi korban pencurian langsung berteriak maling sambil berlari mengejar dan menunjuk pelaku yang sudah naik sepeda motor. Teriakan itu membuat warga di pasar itu bergerak serentak menangkap pelalu. "Pelaku sempat dihakimi massa lalu diserahkan ke Polsek Pasir Penyu," kata Hendra. **
Baca Juga : Remaja Ini Mencuri Agar Bisa Main Game Online
Komentar Via Facebook :