Pilkada Riau 2018

Rusli Effendi Berpeluang Diusung PPP

Rusli Effendi Berpeluang Diusung PPP

Line Pekanbaru - Rusli Effendi menjadi satu-satunya kader Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang berpeluang diusung partai itu di Pilkada Riau 2018. Rusli diplot sebagai calon gubernur dan calon wakil gubernur.

Wakil ketua DPW PPP Provinsi Riau, Husaimi Hamidi, mengatakan sejauh ini Rapat Pimpinan Wilayah (Rapimwil) PPP Riau yang sedang berlangsung belum mengeluarkan rekomendasi tentang siapa yang akan didukung di Pilkada Riau 2018.

"Sekarang masih berlangsung, tapi di lapangan Rusli Efendi masih menjadi satu satunya yang akan diusung partai," kata Hamidi di Pekanbaru, Senin (17/7).

Katanya, PPP Riau komitmen mendukung Rusli Efendi baik sebagai gubernur ataupun wakil gubernur. "Target terendah  kita wakil gubernur," katanya.

Hamidi mengakui PPP masih butuh 8 kursi di DPRD Riau lagi agar bisa mengusung calonnya. "Setelah rapimwil, kita akan tunjuk tim yang melakukan komunikasi dengan parpol lain," katanya.

Partai yang mungkin diajak berkoalisi adalah partai yang hadir pada pembukaan rapimwil tersebut di Hotel Labersa, Sabtu lalu. "Ada Golkar, PKB, Nasdem, PAN, Gerindra, dan PDIP. Itu menandakan semua ingin membangun Riau, tinggal kita lagi ingin berkoalisi dengan siapa," katanya.**


Komentar Via Facebook :