Dewan Pakar dan DPP Golkar Bahas Nasib Setnov

Dewan Pakar dan DPP Golkar Bahas Nasib Setnov

Line Jakarta - Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar mengundang dewan pakar partai itu dalam rapat tertutup. Mereka membahas nasib Setya Novanto sebagai ketua umum partai itu pascaditetapkan KPK sebagai tersangka kasus korupsi proyek e-KTP.

"Ini sumbangsih pemikiran kami untuk memberi dukungan kepada Pak Novanto dalam menghadapi masalah hukum yang dihadapinya," kata Ketua Dewan Pakar Partai Golkar, Agung Laksono, di Kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta, Jumat (21/7), sebelum pertemuan.

Rapat itu dihadiri petinggi DPP Partai Golkar, termasuk Setya Novanto dan Nurdin Halid. Sedang dari Dewan Pakar dihadiri Agung Laksono, Firman Soebagyo dan lainnya.

Agung menduga dalam rapat tertutup itu DPP Partai Golkar akan menyampaikan tujuh poin hasil rapat pleno mereka pada 18 Juli lalu. Salah satunya, tidak menggelar musyawarah nasional luar biasa dan Setya Novanto tetap menjabat ketua umum.

Dewan pakar dan dewan pembina, lanjut Agung, berkewajiban memberi nasihat dan saran kepada DPP. Meski begitu, saran dan nasihat itu tidak bersifat mutlak. "DPP tidak wajib menjalankan apa yang disampaikan dewan pakar," kata Agung. **

 

 

 


Komentar Via Facebook :