Hanyut di Sungai Kampar, Jasad Trido Ditemukan

Line Bangkinang - Trido Setia Tama akhirnya ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa, Senin (24/7) pagi tadi. Dia terbawa arus saat berenang di Sungai Kampar, dekat bendungan PLTA Koto Panjang, Desa Merangin, Kuok, Kampar, Minggu (23/7) siang.
Jasad Trido Setia Tama yang merupakan warga Pekanbaru itu ditemukan tidak jauh dari lokasi dia tenggelam. Tepatnya di bawah Lobang Kalam.
Baca Juga : Anak Hanyut Ketika Ayah Menjala Ikan
Kapolsek Kampar, AKBP Deni Oktovianto, melalui Kapolsek Bangkinang Barat, Iptu Daren Maysar, mengatakan korban bersama 14 rekannya datang dari Pekanbaru untuk berekreasi di Sungai Kampar.
Korban memberanikan diri menyeberangi Sungai Kampar seorang diri, sementara rekannya asyik duduk di tepi sungai. "Awalnya, korban berhasil berenang hingga ke seberang. Lalu, dia berenang kembali ke seberang untuk menjumpai rekannya," kata Daren di Bangkinang.
"Ketika berada di tengah sungai, korban tiba-tiba minta tolong, lalu dia menghilang karena terseret arus," tambah Daren.
Teman-teman korban lalu melapor ke aparat desa setempat yang dilanjutkan ke Polsek Bangkinang Barat. "Pencarian melibatkan Basarnas, BPBD Kampar, dan warga setempat," terang Daren.
Baca Juga : Jalin Riau-Sumbar Pulih Sebelum Lebaran
Pencarian baru membuahkan hasil pada Senin pagi. Jasad korban ditemukan sudah mengapung sekitar pukul 08.15 WIB. Petugas mengevakuasi jasad itu dan membawa ke puskesmas terdekat.
"Jasad korban sudah diserahkan ke keluarganya. Pihak keluarga menolak dilakukan otopsi dan telah mengikhlaskan kematian korban," tutup Daren. **
Baca Juga : Kakek Darwis Tewas Tenggelam di Sungai Kampar
Komentar Via Facebook :