Dua Politisi Golkar Dikabarkan Duel di Gedung DPRD Riau

Line Pekanbaru - Syahril, Ketua DPRD Kota Pekanbaru dari Partai Golkar, dikabarkan terlibat perkelahian fisik dengan Masnur, Wakil Ketua DPD I Partai Golkar Riau di Gedung DPRD Riau, Senin (24/7) siang.
Disebutkan, Syahril mendatangi Masnur, Anggota Komisi E DPRD Riau, di ruang Badan Pembentukan Peraturan Daerah (PP2D) DPRD Riau.
Begitu bertemu, Syahril langsung marah-marah pada Masnur. Menurut salah satu anggota DPRD Riau yang menyaksikan kejadian itu, Syahril menuduh Masnur memfitnah dirinya membayar uang ke Partai Golkar untuk duduk sebagai anggota DPRD Pekanbaru.
Disebutkan pula, Syahril dan Masnur sempat adu jotos namun langsung dilerai beberapa anggota dewan dan staf yang ada di ruangan itu.
Namun, Masnur yang dijumpai wartawan, Selasa (25/7), di gedung DPRD Riau, membantah adanya perkelahian fisik. Mantan Ketua DPRD Kabupaten Kampar mengakui jika Syahril menjumpai dirinya dan marah-marah. “Belum. Belum sempat ada kontak fisik,” tukas Masnur.
“Saya juga belum tahu apa tujuan dia (Syahril.red), yang datang ke saya. Dan saat itu dia langsung marah-marah," tambah Masnur.
Masnur juga membantah informasi yang menyebutkan dirinya memfitnah Syahril menjadi wakil rakyat karena banyak membayar ke Partai Golkar. "Tidak mungkin saya berkata seperti itu. Bodoh kali saya kalau seperti itu," katanya.
Masnur berharap masalah ini tidak dibesar-besarkan. Dia mengklaim permasalahan antara dirinya dengan Syahril sudah selesai. "Masalah itu sudah clear," katanya. **
Komentar Via Facebook :