Pilkada Riau 2018

Suparman Ancam Gembosi Andi di Rohul

Suparman Ancam Gembosi Andi di Rohul

Line Pasirpangaraian - Bupati Rokan Hulu yang juga Ketua DPD II Partai Golkar Riau, Suparman, mengancam akan menggembosi Ketua DPD I Partai Golkar Riau yang juga Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman, di Pilkada Riau 2018.

‎"Kalau Pak Gubernur besok mencalonkan, ndak ada janji, saya akan menjadi lawan Pak Gubernur agar warga Rohul tidak memilih Pak Gubernur," kata Suparman dihadapan Arsyadjuliandi yang akrab disapa Andi Rahman ketika berpidato di Desa Kota Lama, Kecamatan Kunto Darussalam, Rabu (26/7).

Jika Andi mau menandatangani kontrak politik untuk memprioritaskan pembangunan Rohul, maka Suparman akan memperjuangkan kemenangan Andi Rahman di Pilkada Riau 2018.

"Rokan Hulu harus mendapatkan porsi lebih dan Pemerintah Provinsi Riau harus membuat komitmen dengan masyarakat Rokan Hulu," tegas Suparman.

Selain itu, Suparman juga minta Andi menyelesaikan konflik lima desa di tapal batas Rohul-Kampar. "Kami siap, 125 persen masyarakat di lima desa itu akan memilih kembali ke Rokan Hulu," kata mantan Ketua DPRD Riau ini.

Selanjutnya, Suparman juga mengatakan sebutan 'Negeri Sebiru Suluk' yang menjadi motto Kabupaten Rohul selama ini diganti menjadi 'Negeri Suluk Berpusaka Nan Hijau'.

"Rohul tidak mabuk dengan jumlah suluk, sebab jumlahnya saat ini baru 130 buah saja," katanya. "Kami mau negeri (Rohul, red) bermartabat yang tidak dihitung dari jumlah suluk, tapi dari prilaku orangnya yang mencerminkan nilai-nilai keislaman nan santun," tambahnya.

Tapi semua syarat Suparman itu dijawab Andi dengan diplomatis. Dia balik bertanya apakah masyarakat yang hadir.

"Bapak ibu setuju tidak dengan apa yang disampaikan Pak Suparman? Kalau setuju, maka saya juga setuju," kata Andi yang langsung dijawab warga dengan "Setuju".

"Kalau begitu, terjawab sudah. Soal angka biar saya rahasiakan," tukas Andi. **

 


Komentar Via Facebook :