Logistik Digondol Maling, KPU Pelalawan Usulan Penambahan

Line Pangkalankerinci - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pelalawan berencana mengusulkan pembelian logistik pemilu jelang Pilkada Riau 2018. Pasalnya, sebagaian logistik berupa bilik suara yang disimpan di gudang KPU Pelalawan hilang digondol maling.
"Tahun ini kita akan ajukan ke KPU Provinsi Riau. Ini sekaligus merupakan tahapan Pilkada Riau 2018," kata Ketua KPU Pelalawan, Nasarudin, di Pangkalankerinci, Kamis (27/7).
Baca Juga : Suparman Ancam Gembosi Andi di Rohul
Katanya, pengadaan penambahan logistik itu akan disesuaikan dengan kebutuhan di lapangan. "Kita sebatas mengajukan saja, yang menentukan itu KPU provinsi," terang Nasarudin.
Seperti diketahui, gudang KPU Pelalawan di kawasan perkantoran Bhakti Praja, Pangkalankerinci, baru-baru disatroni maling. Sebanyak 70 bilik suara dari seng yang disimpan di gudang raib.
Baca Juga : Rusli Efendi Jajaki Peluang Koalisi
"Padahal, bilik suara itu masih bagus dan sengaja kita simpan karena bisa dipakai berulang-ulang," ujar Nasarudin. **
Komentar Via Facebook :