Maling Bongkar Ruko di Tangkerang Labuai

Line Pekanbaru - Sebuah rumah toko (roko) di Jalan Surabaya, Tangkerang Labuai, Bukit Raya, Pekanbaru, dibobol kawanan maling, Rabu (2/8) dini hari. Sejumlah barang dengan total nilai Rp10 juta berhasil digondol kawanan itu.
Pemilik roko, Sakban Tanjung (48), mengaku barang yang digasak maling itu adalah 1 unit Kompresor AC 2,5 PK, 1 unit TV 42 inchi merek Samsung, 2 unit HP merek Samsung dan Asus, dan uang Rp1,2 juta.
Tanjung baru mengetahuinya sekitar pukul 6.30 WIB. Dia dan istrinya meninggalkan ruko itu dalam kondisi kosong karena pergi berkunjung ke rumah adiknya di Jalan Tengku Bey.
Peristiwa ini langsung dilaporkan Tanjung ke Polsek Bukit Raya. Petugas kemudian melakukan olah TKP dan menemukan sejumlah sidik dan sejumlah barang bukti.
"Pelakunya lebih dari satu orang," kata Kapolresta Pekanbaru, Kombes Pol Susanto, melalui Kasubbag Humas Polresta Pekanbaru, Ipda Dodi Viviano, Kamis (3/8).
Kawanan ini diperkirakan beraksi pada dini hari dengan mencongkel paksa gembok dan pintu besi Ruko, lalu mengambil barang-barang berharga yang ada di dalamnya.**
Baca Juga : Waspada, Perampas Motor Beraksi di Siang Bolong
Komentar Via Facebook :