Lahannya Terbakar, Sembiring Menyerahkan Diri

Line Pangkalankerinci - Ilham Sembiring (38) mendatangi Polsek Langgam, Pelalawan, Jumat (4/8). Dia menyerahkan diri untuk menjalani proses hukum karena lahannya seluas 1 Ha di Desa Segati, Langgam, secara sengaja terbakar pada Kamis (3/8) sore.
Pada petugas, karyawan Pabrik Kelapa Sawit milik PT MSP ini mengakui jika lahan terbakar yang telah dipadamkan tim gabungan Satgas Karhulta pada Kamis sore kemarin merupakan miliknya.
Dia juga menerangkan jika kebakaran itu dilakukannya secara tidak sengaja. Sejak pagi, dia membersihkan lahan itu. Karena banyak nyamuk, Ilham mengusirnya dengan membakar ranting-ranting.
Tapi malang tak dapat ditolak. Cuaca panas dan tiupan angin yang kencang membuat api membesar dan merembet ke kebun sawit sempadannya.
Baca Juga : TPP ASN Pelalawan Dipangkas 30 Persen
Sebenarnya, Ilham sudah berupaya memadamkan kobaran api agar tidak meluas. Tapi usahanya sia-sia. Alhasil, Ilham ketakutan dan melarikan diri. Secara tak sadar dia meninggalkan sepeda motornya.
Tak berapa lama kemudian, tim Satgas Karhulta turun ke lahannya dan memadamkan api. Di lokasi itu, petugas menemukan sepeda motor Ilham serta mengamankannya.
Baca Juga : APBD Pelalawan 2018 Diperkirakan Rp1,1 Triliun
Seorang warga, Heriyanto Gultom, mengatakan pada petugas jika sepeda motor itu milik Ilham Sembiring. Bahkan, Gultom menyebut lahan yang terbakar itu milik Ilham Sembiring.
Keesokan harinya, Ilham dengan penuh kesadaran mendatangi Polsek Langgam. Dia hendak mempertanggungjawabkan perbuatannya. Dia bahkan membawa parang dan mancis yang dipakai membersihkan lahan miliknya sebagai barang bukti. **
Baca Juga : BMKG Deteksi 27 Titik Panas di Riau
Komentar Via Facebook :