PKS Umumkan Tiga Balon Gubri Besok

Line Pekanbaru - Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Provinsi Riau akan mengumumkan tiga nama bakal calon gubernur yang akan diusung Pilkada Riau 2018.
"Ketiga akan kita putuskan dalam rapat DPW PKS Riau besok. Selanjutnya, ketiga nama itu akan dikirim ke DPP untuk dikerucutkan menjadi satu nama," terang Mansyur, salah seorang pengurus DPW PKS Riau, di Pekanbaru, Selasa (15/8).
Baca Juga : Andi Rahman dan Harris Diharap Mau Berpasangan
Mansyur menambahkan nama-nama yang akan dibahas adalah tokoh-tokoh yang selama ini beredar, seperti; Bupati Pelalawan, Haji Muhammad Harris; dan anggota DPR dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Lukman Edy.
Lalu, Gubernur Riau yang juga Ketua DPD I Partai Golkar Riau, Arsyadjuliandi Rachman; serta Bupati Siak, Syamsuar. "Serta nama-nama lainnya," tukas Anggota DPRD Riau ini.
Setelah menetapkan tiga nama balon gubernur, lanjut Mansyur, DPW PKS Riau akan melakukan uji kepatutan dan kelayakan terhadap ketiga nama itu itu. "Kita akan panggil mereka untuk mengetahui lebih rinci visi dan misi mereka, termasuk partai politik yang akan mereka gandeng serta hal-hal lainnya," terang Mansyur.
Walau begitu, Mansyur menambahkan, PKS tetap berusaha terbentuknya koalisi PKS dan Partai Gerindra. "Kita satu fraksi di DPRD Riau," ucapnya. **
Baca Juga : Harris dan Instiawati Ambil Formulir di PPP
Komentar Via Facebook :