Jalan Nasional Butuh Perhatian
Darinase Ditutup Setiap Kali Hujan Bank Mega Direndam Banjir

Line Pelalawan - Darinase di Jalan Lintas Timur, Kota Pangkalan Kerinci, kabupaten Pelalawan, Riau, buruk, setiap hujan Bank Mega Cabang pembantu Pangkalan Kerinci dan sekitanya selalu digenangi banjir.
Salah seorang pedagang yang berdekatan dilokasi itu, sudah beberpa kali melaporkan pada Dinas Pekerjaan Umum (PU) Pelalawan sampai saat ini laporan tidak pernah ditanggapi, bahkan terkesan Dinas ini cuek. Akibatnya warga kesulitan melintasi jalan Nasional ini.
"Kami sudah beberpa kali laporkan pak, bahkan di facebook sudah kami posting namun hingga sekarang belum ada tidakan yang jelas baik dari Pemkab Pelalawan maupun dari pusat, walau ini adalah jalan Nasional hanya upaya membersihkan jalan ini saja sementara pengusuran penyumbat drainase ini dibiarkan," Jelas warga sekita lokasi banjir ini, Salahudin, Selasa (22/8/19).
Banjir ini muncul sejak beberpa tahun lalu, ketika air buangan yang ada dalam drainase saat hujan di sumbat oleh warga perumahaan dibelakang Swalayan Mandiri, apalagi drainase buangan ini saat ini dibangun ruko.
"Banjir tanbah parah setelah ruko tempat lalu air ini ditutup oleh pemilik ruko, mungkin Dinas PU memberikan izin bangunan tidak survei terlebih dahulu sehingga kalau ada hujan disitu ada banjir," jelasnya.
Diharapkan PU Pelalawan melakukan perbaikan drainase yang disumbat ini agar banjir menghindar dari jalan yang setiap hari dilalui oleh warga yang berlalu lalang keluar dan melintas dikota ini.**
Komentar Via Facebook :