Denni France, Salah Satu Dari Sekian Banyak Anak Muda Yang Berbakat Dalam Bidang Fotografi

Denni France, Salah Satu Dari Sekian Banyak Anak Muda Yang Berbakat Dalam Bidang Fotografi

Line Pekanbaru- Denni France salah satu fotografer anak muda yang bisa dikatakan mempunyai bakat dibidang tersebut. Deni juga Anggota di organisasi Ikatan Wartawan Online (IWO-Riau). 

Denni France yang sehari hari bekerja disalah satu karyawan perusahaan dipekanbaru yaitu diPt.Gias ini ternyata diam diam juga mempunyai hobi fotografer.

Denni ketika diwawancarai tentang perjalanan hobinya ini mengatakan dulunya dia beli kamera hanya sekedar untuk dokumentasi keluarga aja, semakin lama dia coba untuk mengeksplore hobi kameranya itu dengan motret aktifitas beribadah digereja dia, dan sudah beberapa motret ditempat ibadah dia, deni memutuskan untuk mencoba mengikuti lomba-lomba fotografi yang ada dipekanbaru.

"Ya, awalnya saya beli kamera tersebut , untuk dokumentasi bila ada acara keluarga dan paling saya berani motret digereja tempat saya ibadah, dan sudah beberapa lama motret digereja saya memutuskan coba mengikuti lomba fotografi dipekanbaru"Jelasnya.

Perdana denni awalnya ikut lomba foto, di RS.Awallbros panam pekanbaru. Ketika ikut lomba foto di rumah sakit tersebut dia tidak percaya diri akibat pengetahuannya dalam bidang fotografi sangat sangat minim, dikarenakan dia tidak pernah belajar fotografi, atau ikut workshop fotografi, tapi denni tetap untuk mencoba ikut karena keluarganya sangat mensupport.

"Saya pertama kali ikut lomba foto itu di RS.Awallbross panam, saat itu saya dapat info lomba dari akun facebook rumah sakit tersebut, pada saat selesai mendaftar lomba, saya merasa belum pantas untuk ikut, karena pengetahuan saya dibidang fotografi sangat kurang, melihat abang abang yang lebih senior, ada dari pewarta, ada dari kalangan fotografer profesional membuat mental saya ciut, tapi berkat dukungan keluarga saya coba beranikan untuk tetap ikut lomba tersebut." Ungkapnya.

Akhirnya dia mendapatkan juara favorite dilomba RS.Awallbross panam tersebut, itu pertama kalinya dia mendapatkan penghargaan dalam bidang fotografi, dan setelah itu penghargaan penghargaan lainnya pun mengikutinya, dari juara lomba foto Awallbross sudirman, lomba foto Milad Kampus Umri, lomba foto Honda, lomba Foto Sadira Plaza, dan lain-lainnya. Dan yang terkahir baru ini (26/08) lomba foto Yamaha mendapatkan juara 2.

"Setelah merasa ikut lomba dan mengumpulkan file saya tak pernah berpikir untuk menang, tapi yang saya pikir hanya belajar dan terus belajar dari abang abang yang ada disana, tapi apa yang saya pikirkan terbalik saya mendapat juara favorite pada saat lomba Awallbross panam tersebut dan itu pertama saya ikut lomba dan langsung dapat juara, setelah lomba itu banyak penghargaan lomba foto yang lain mengikuti."Tutup fotografer muda Denni France tersebut.


Komentar Via Facebook :