Ibunda Jessica Kerap Menangis Meratapi Kasus Anaknya

Ibunda Jessica Kerap Menangis Meratapi Kasus Anaknya

Line Jakarta - Penasihat hukum Jessica, Hidayat Bostam, mengatakan Ibunda Jessica, Imelda Wongso, kerap menangis meratapi kasus anaknya yang dihukum 20 tahun penjara atas tewasnya Mirna.

Sedangkan Jessica, walaupun disibukkan dengan berbagai kegiatan di tahanan seperti berolahraga, bersosialisasi dan menulis, tetap tidak bisa menutupi kesedihannya.

Hidayat mengatakan Jessica berserah kepada "keyakinan dan kekuatan doa" agar pengajuan PK tersebut berjalan lancar. Jessica pun kerap menanyakan sejauh mana pengajuan PK kepada penasihat hukumnya.

"Jessica sering menanyakan pada kami bagaimana kelanjutannya, dia dalam keadaan baik, dia olahraga dan menulis di sana. Tapi ketika malam dia merenung, dia menangis," sambung Hidayat. "Ibunya kalau bertemu saya juga menangis, katanya Bapaknya Jessica juga menangis.**


Komentar Via Facebook :