Samsung Akan Hadirkan Galaxy S8

Line Teknologi - Detail-detail dari Galaxy S8 sendiri tidak begitu banyak diketahui. Pasalnya, orang yang melihat langsung Galaxy S8 tampaknya menandatangani perjanjian untuk tidak membocorkan perangkat. Galaxy S8 diprediksi bakal hadir dalam dua pilihan ukuran layar. Keduanya lebih besar dibandingkan perangkat sebelumnya, yakni 5,8 inci dan 6,2 inci, serta sama-sama memiliki pinggiran melengkung (edge screen).
Galaxy S8 diprediksi bakal diperkuat prosesor Snapdragon 835 atau Samsung Exynos, RAM 4 GB, media internal 64 GB, serta baterai 3.000 mAh (model 5,8 inci) dan 3.500 mAh (model 6,2 inci).
Spesifikasi lain diduga mencakup kamera 12 megapiksel dan 8 megapiksel dengan lensa berbukaan F1.7, kemampuan tahan air, port USB type-C, dan konektor jack audio 3,5 mm. Di Eropa, model Galaxy S8 dengan layar 5,8 inci kabarnya akan dibanderol 799 Euro (Rp 11,4 juta). Sementara, model Galaxy S8 dengan layar 6,2 inci bakal dijual seharga 899 Euro (Rp 12,9 juta) saat mulai masuk pasaran pada 21 April.
Bagaimana kesan orang-orang yang telah mencoba Galaxy S8? Sebagaimana KompasTekno rangkum dari GSM Arena, Rabu (8/3/2017), Galaxy S8 dikatakan mendapat banyak pujian dari yang sudah mencobanya. Perangkat tersebut dikatakan "sangat luar biasa".(Nal)
Komentar Via Facebook :