Walau sudah Tengah Malam Semangat Peserta Tidak Kendor Untuk Memilih Ketua REI 2017-2020

Walau sudah Tengah Malam Semangat Peserta Tidak Kendor Untuk Memilih Ketua REI 2017-2020

Line Pekanbaru- 176 Peserta Pemilihan Ketua REI Riau berantusias untuk segera memanfaatkan hak suaranya untuk memilih salah satu dari 2 kandidat calon Ketua REI.  

Terlihat suasana pemilihan pada saat Mantan Ketua REI sebelumnya H. Refa Yendi SH  yang juga masih mempunyai Hak suara tidak menyianyiakan hak nya untuk memilih calon Ketua REI berikutnya Periode 2017-2020. 

Refa Yendi berharap siapapun ketua yang terpilih Nantinya haruslah siap untuk mengemban amanah nantinya. Refa juga berpesan agar ketua yang terpilih nantinya merangkul kekompakan ke setiap anggota yang tergabung dalam REI Riau dan menciptakan suasana kekeluargaa yang harmonis. 

"saya akan memanfaatkan hak saya untuk memilih siapa calon ketua selanjutnya dan saya berharap siapapun yang menang nantinya haruslah siap untuk menjalankan tugas-tugas yang ada nantinya dan juga menjaga kekompakan antar anggota dengan merangkul semua dan pastinya membangun suasana kekeluargaan yang harmonis di organisasi REI Riau ini" ucap refa yendi kepada wartawan okeline.com

berlangsungnya pemilihan dengan tertib tidak membuat peserta semangatnya kendor.  hal itu dikarenakan semua peserta sudah tidak sabar untuk perhitungan suara serta hasilnya nanti. (Nal)*


Komentar Via Facebook :