Peserta Seleksi PTP Jalani Tes Wawancara

Line Pekanbaru - Seleksi Pejabat Tinggi Pratama (PTP) untuk mengisi sembilan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau kini memasuki tahap tes wawancara. Seleksi atau assessment ini diikuti 68 orang pejabat.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Riau, Ikhwan Ridwan, mengatakan tes wawancara berlangsung hingga Sabtu (11/03/17) besok dan hasilnya diumumnkan 21 Maret 2017. "Diharapkan pada 21 Maret nanti peserta sudah mengerucut," kata Ikhwan di Pekanbaru, Jumat (10/03/17).
Untuk mewawancari semua peserta, kata Ikhwan, BKD Riau mendatangkan empat tenaga assesor dari kantor Badan Kepegawaian Negara (BKN) di Jakarta. Mereka memperkuat 10 tenaga assessor dari BKN Kantor Regional XII di Pekanbaru. "Tim assessor mewawancarai peserta dalam waktu satu hingga satu setengah jam," katanya.
Seperti diberitakan sebelumnya, Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Assessment Pemprov Riau, Muchtar Ahmad, menyebutkan peserta yang lolos seleksi administrasi ada 72 orang. Tetapi, tiga di antaranya mendapatkan keistimewaan untuk tidak mengikuti seleksi manajerial karena mengikuti seleksi sekretaris daerah.
Ketiga pejabat itu adalah Syukri Harto dan Indra Putra Yana yang ikut seleksi terbuka Sekretaris Daerah Provinsi Riau, dan Surya Maulana pada seleksi Sekdakab Indragiri Hilir.
Satu pejabat lagi atas nama Sopyan Hadi dinyatakan gugur. Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kabupaten Bangkalis itu hingga kemarin belum datang mengikuti tes lanjutan. "Kabarnya, beliau sedang umrah," tukas Muchtar Ahmad. **
Komentar Via Facebook :