Disaksikan Dubes Indonesia Bupati Meranti MoU Dengan Toyota

Line Advertorial – Bupati Kepulauan Meranti Drs. H. Irwan M.Si dan Delegasi Bupati/Walikota Se-Indonesia melakukan lawatan ke Jepang.
Kunjungan itu dalam rangka menerima bantuan kendaraan operasional mobil pemadam kebakaran (DAMKAR) dan Ambulance, dari perusahaan Jepang yang banyak mengexport mobil ke Indonesia dan sejumlah negara lain seperti Toyota.
Dijadwalkan rombongan tiba di Tokyo Jepang, Sabtu pagi (18/11/17) pagi, selanjutnya pada Senin (19/11/17), rombongan langsung menuju kawasan Industrial Toyota Corporation di Provinsi Ehime, Jepang, sekaligus menandatangani MoU bantuan kendaraan operasional dari Toyota Corp. berupa ambulance dan mobil pemadam kebakaran (DAMKAR).
Bantuan diserahkan di halaman industri Toyota Corporation di Ehime, Jepang, yang turut dihadiri oleh Duta Besar Indonesia untuk Jepang, Direksi Ehime Toyota dan Gubernur Ehime.
Baca Juga : Pemkab Pelalawan Berhasil Antisipasi Karhutla
"Bantuan mobil operasional Pemadam Kebakaran dan Ambulance ini sangat penting dan bermanfaat, saya harap Toyota Jepang dapat memperbanyak jumlah bantuan agar Kabupaten Kota lainnya di Indonesia dapat menerima," jelas Irwan.
Baca Juga : Pelalawan Terima Anugerah Budhipraja 2017
Dan yang tak kalah penting dengan pemerian bantuan mobil operasional itu, akan semakin mempererat hubungan Internasional antara Indonesia dengan Jepang dimana selama ini hubungan tersebut berjalan baik.
"Tentunya dengan bantuan ini hubungan emosional antara Pemerintah Indonesia dan Jepang akan semakin meningkat, rencana jadwalnya ini tepat pukul 10 waktu setempat atau pukul 8.00 waktu Indonesia barat kami dan rombongan melakukan serangkaian kegiatan sekaligus MoU antara Toyota dan Bupati/Walikota se Indonesia," Jelas Irwan, (20/11/17).
Kunjungan Bupati Kepulauan Meranti yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Asosiasi Pemerintah Kabupaten Se-Indonesia juga diikuti oleh Bupati Bantaeng Nurdin Abdullah, Bupati Pasaman Barat Yusuf Lubis, Bupati Sorong Joni Kamuru dan sembilan Bupati lainnya.
Bupati Kepulauan Meranti Drs. H. Irwan M.Si yang ikut menandatangani MoU tersebut adalah satu dari dua belas Bupati/Walikota yang akan menerima bantuan kendaraan operasional itu ditahun 2018 mendatang.
"Penamdatanganan MoU tersebut juga dihadiri oleh Dubes Indonesia untuk Jepang, Direksi Toyota Ehime dan Gubernur Ehime," Ujarnya.
Usai menerima bantuan kendaraan operasional tersebut, Bupati Kepulauan Meranti Drs. H. Irwan M.Si mewakili pemerintah Kabupaten dan Kota Se-Indonesia berharap bantuan serupa semakin ditingkatkan jumlahnya, agar daerah Kabupaten Kota lainnya di Indonesia juga dapat menerima.
Adapun Bupati dan Walikota yang menerima bantuan hibah itu, antara lain Nurdin Abdullah Bupati Bantaeng Sulawesi Selatan, Fahmi Massiara Bupati Majene Sulawesi Barat, Sokhiatulo Laoli Bupati Nias Sumatera Utara, Christiany Eugenia Paruntu Bupati Minahasa Selatan Sulawesi Utara, Irwan Nasir Bupati Kepulauan Meranti Riau.
Kemudian Yusuf Lubis Bupati Pasaman Sumatera Barat, Najmul Akhyar Puad Mukhtar Bupati Lombok Utara NTB, M. Qurais H. Abidin Walikota Bima NTB, Umbu Sappi Pateduk Bupati Sumba Tengah NTT, Remigo Yolando Berutu Bupati Pakpak Barat Papua, Jules Fitzgerald Warikar Bupati Supiori Papua dan Johny Kamuru Bupati Sorong Papua Barat.**ADV
Komentar Via Facebook :