Besok Satu Lagi Tol di Jakarta Diresmikan Jokowi

Line Jakarta - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) dijadwalkan akan meresmikan penggunaan Jalan Tol Soreang-Pasirkoja atau Tol Soroja di Jawa Barat pada esok Senin, (4/12/17).
Selain diresmikan oleh Presiden Jokowi, sejumlah tokoh penting seperti Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Bupati Bandung Dadang M Naseer dan Sekda Jawa Barat Iwa Karniwa akan hadir besok.
Dirut PT Citra Marga Lintas Jabar (CMLJ) Bagus Medi membenarkan, peresmian jalan tol akan dilakukan setelah Jokowi membagikan sertifikat kepada warga Kabupaten Bandung.
Bagus meyakini, setelah diresmikan, tol tersebut akan memberikan kontribusi yang besar bagi perekonomian Jawa Barat, khususnya bagi warga Kabupaten Bandung.
"Akhirnya tol Soroja ini bisa tuntas, ini akan berpengaruh pada pengembangan potensi ekonomi. Bersyukur tentunya karena lebih cepat lebih bagus," ujar Bagus.**ant
Komentar Via Facebook :