Perayaan Natal di Riau Berlangsung Aman

Perayaan Natal di Riau Berlangsung Aman

Line Pekanbaru - Perayaan Natal di wilayah Riau, Minggu malam (24/12/17) hingga Senin pagi (25/12/17), berlangsung aman, kondusif dan khidmat. Jutaan umat Kristiani di Riau merayakan Natal dengan beribadat atau menggelar kebaktian/misa di beberapa gereja yang ada.

Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman didampingi Kapolda Irjen Pol Drs Nandang, MH serta anggota Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) sempat memantau kebaktian/misa di beberapa gereja di Kota Pekanbaru.

Pemantauan situasi ke gereja gereja di Pekanbaru dibagi dalam tiga tim, terdiri dari rombongan gubernur dan unsur Forkopimda Riau. Lalu tim kedua dipimpin Waka Polda Brigjen Pol Ermi Widyatno beserta pimpinan DPRD Provinsi serta tim ketiga dipimpin Irwasda, Walikota Pekanbaru serta anggota Forkopimda Kota Pekanbaru.

Rombongan gubernur, Kapolda, Danrem 031/Wirabima melakukan peninjauan di Gereja HKBP, Jalan Hang Tuah Pekanbaru,  pukul 19.30 WIB. Mereka disambut pimpinan gereja serta tokoh masyarakat Batak yang beragama Nasrani.  Dari sini rombongan gubernur bergerak ke Gereja HKBP di Jalan Sumber Sari, dan terakhir di Gereja Pantekosta, Jalan Setiabudi Pekanbaru.

Di sela sela kunjungan itu, Kapolda Riau menjelaskan kepada wartawan terkait pola pengamanan  di lingkungan gereja. Pengamanan dilakukan secara terbuka dan tertutup oleh anggota kepolisian.

"Pola terbuka itu anggota kita mengenakan seragam dinas. Sedangkan pola tertutup mengenakan pakaian sipil atau masyarakat awam," terangnya.

Ditambahkannya, sebelum kebaktian atau misa di gereja gereja telah dilakukan sterilisasi di tempat tempat ibadat itu oleh tim khusus yang telah dibentuk Polda Riau.

"Sejauh ini ibadat misa Natal di Riau secara umum tidak mengalami gangguan. Personil kepolisian akan tetap berada di gereja, karena ibadat  masih akan berlangsung pada besok (Senin, hari ini, Red)," pungkasnya.***(res)


Komentar Via Facebook :