Sukses Taklukan Tim Thailand, Indonesia Juara India Open 2018

Line Olahraga - Greysia Polii/Apriyani Rahayu Pasangan ganda putri andalan Indonesia, keluar sebagai juara di ajang India Open 2018. Pasangan yang Semula tidak di Ungulkan ini Berhasil Membuat Frustasi pasangan Thailand, Jongkolphgan Kititharakul/Rawinda Prajongjai.
Pasangan Greysia/Apriyani mampu mengatasi perlawanan pasangan unggulan kedua asal Thailand ini, dua straight game, 21-18, 21-15, Minggu, (04/02/18).
Hal ini juga menjadi Kemenangan yang pertama kali bagi pasangan Greysia/Apriyani khususnya di ajang India Open. kemenagan ini juga menjadi yang kedua diraih pasangan ini di tahun 2018.
Indonesia masih berpeluang untuk menambah gelar di ajang India Open 2018. Sebab, masih ada beberapa wakil yang sukses menjejakkan kakinya di final, Pasangan ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti, akan berhadapan dengan pasangan unggulan kelima asal Dennmark, Mathias Christiansen/Christina Pedersen.
Sementara itu, ganda putra unggulan pertama asal Indonesia, Marcus Gideon/Kevin Sanjaya, akan berhadapan dengan unggulan keempat asal Denmark, Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen. (aya/red)
Komentar Via Facebook :