Kedapatan Selingkuh, Istri Tabrak Suami Dengan Mobil.

Line kalimantan - Emosi yang berapi-api seorang Istri ketika melihat sang Suami sedang berduaan dengan Perempuan lain. Kejadian Ini di kalimantan tengah. Sang istri tersebut, melihat wanita yang diduga merupakan perebut laki orang (Pelakor), itu di mobil yang dikendarai oleh suaminya. Selasa, (13/02/18), sekitar pukul 08.30 WIB, ini pun seketika menjadi viral di media sosial Facebook setelah dibagikan oleh sejumlah akun.
Menurut keterangan yang disertakan, Abdi Sunaryati mengemudikan mobilnya dengan membawa anaknya yang masih balita untuk membuntuti mobil Muhammad Naim, suaminya.
Dalam perjalanan, dirinya melihat wanita lain yang diduga selingkuhan suaminnya itu, turun dari mobil suaminya di Kompleks Perumahan Yuka, Jalan Nanas 2, Sampit, Kalimantan Tengah.
Sang suami, yang mulai curiga ada yang mengikutinya ia pun menambah laju kendaraannya.
Ketika sampai di Jalan Kapten Mulyono, sang istri kemudian menabrakkan mobil Toyota Fortuner yang ia kendarai ke bagian belakang mobil sang suami.
Hal tersbeut menyebabkan mobil pria itu terdorong dan menyerong hingga menabrak pohon di pinggir jalan.
Kedua mobil yang terlibat dalam tabrakan yang diduga disengaja ini mengalami rusak parah.
Beruntung tak ada korban jiwa, tetapi sang suami mengalami luka-luka hingga wajahnya bersimbah darah dan langsung dilarikan ke rumah sakit. (Red/aya)
Komentar Via Facebook :