Drainase Buruk Jalan Kawasan Prapatan Mampang Hilang

OkeLine Jakarta - Disejumlah titik jalan di Jakarta Selatan digenangi air hujan, salah satu daerah yang diguyur hujan deras itu yakni kawasan Kemang, Mampang Prapatan.
Selain di Jalan Kemang Raya, beberapa ruas jalan di wilayah Jakarta juga turut digenangi air akibat hujan deras tersebut terlihat sejumlah kendaraan terjebak dan mati mesin karena dalamnya air bah ini.
Meski hujan mulai reda, sebagian Jalan Kemang Raya masih digenangi air, tinggi genangan bervariasi, para pengendara menjalankan kendaraan mereka dengan lambat.
"Laju kendaraan terhambat, apalagi ada kendaraan keluar-masuk kawasan pertokoan," Jelas warga Prapatan Mampang, Jumadi, Kamis (15/2/18) siang.
Beberapa pengendara lainnya yang melintas banyak terlihat tetap menerobos jalanan yang digenangi banjir, walau sepatu yang dia kenakan mereka basah kuyup. Beberpa kali terlihat pengendara roda dua harus turun karena lobang jalan tertutup genangan air keruh.
"Sebainya pengendara roda dua hati-hati soalnya takut ada lubang yang tidak kelihatan, pasalnya genangan air cukup tinggi," Tukasnya.**
Komentar Via Facebook :